Selasa, 29 April 2014

BERMAIN ICE SKATING DI MALL TAMAN ANGGREK JAKARTA

Buat temen temen yang sering menyaksikan permainan ice skating di televisi (film luar) dan ingin mencoba bermain ice skating, anda dapat datang ke mall taman anggrek, Lt III. Jalan Letjen. S Parman. Kav 21. Jakarta.



biaya yang dikeluarkan untuk bermain ice skating di mall taman anggrek sebesar Rp. 70.000 untuk tiket masuk perorang untuk dua jam permainan dan sudah termasuk penyewaan sepatu skating (tiket harap disimpan karena pada saat keluar arena, tiket tersebut di minta kembali) harga tersebut tahun 2014. untuk memakai sepatu ice skating, anda di wajibkan untuk memakai kaos kaki.




pada saat pembelian tiket, sebaiknya anda menyewa loker karena loker berguna untuk menyimpan barang bawaan, sandal atau sepatu anda ( Rp. 12.000 ), anda akan mendapatkan sebuah koin yang nanti akan dimasukan untuk mengunci loker. dan apabila tidak membawa kaos kaki anda dapat membelinya seharga Rp. 10.000 dan anda juga dapat membeli sarung tangan (optional). pembelian tiket, loker, dan kaus kaki dilakukan sekaligus di loket pintu masuk arena.


arena bermain ice skating berbentuk bundar dan arah permainan ice skating berputar ke satu arah.



setelah membeli tiket dan sebagaimnya, kita mengantri untuk mengambil sepatu skating, kemudian kaki kanan di ukur dengan menaruh kaki kanan ke sebuah gambar tapak kaki. sehingga tidak dapat diwakilkan.
kemudian memakai sepatu skating (di ikat semua ikatan dan di ikat yang kencang) kemudian menaruh barang - barang ke loker, dan akhirnya masuk ke dalam lapangan ice.



pertama kali menginjakan kaki di ice, sangat sulit untuk berdiri karena sangat licin, dan harus berpegangan pada sesuatu, namun setelah beberapa detik beradaptasi, akupun sudah terbiasa dan bisa melaju dengan cepat, tapi cewe aku sampai dua jam pun belum lancar. sebenarnya bermainnya sama dengan bermain sepatu roda. hanya saja sangat licin.


8 komentar:

  1. Mas itu mas ke situ hari apa yah ? Saya kok waktu itu harga nya 42 ribu yah ? Waktu hari kamis, blm termasuk yang lain2 sih kayak sarung tangan dan loker.

    BalasHapus
  2. Waktu itu kami kesana hari minggu mba, mungkin weekend lebih mahal dari hari kerja...

    BalasHapus
  3. Terima kasih sudah mampir...:-)

    BalasHapus
  4. Itu lebih tepatnya di jakarta mana ya mba?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Jakrta Barat, setelah Fly-over kebun jeruk

      Hapus
  5. Bro..

    Itu 70rb perberapa jam??..

    Terus parkirannya mahak engga?

    BalasHapus
  6. Selamat sore. Saya mau tau kalo harga main ice skating tahun 2015 ini berapa ya jika hari kerja atau weekend . Mohon infonya. Terimakasih

    BalasHapus
  7. Maaf baru bales...
    terakhir saya kesana 2014 akhir dengan tiket masih sama denga yang tertera dipembahasan untuk weekend, sedangkan hari kerja sayang kurang tau...

    itu sudah termasuk penyewaan sepatu, namun diwajibkan memakai kaus kaki...

    untuk parkir setandar biaya parkir mall...

    terima kasih sudah mampir...

    BalasHapus

pembaca yang baik meninggalkan jejak yang baik pula